Takmir Masjid Al-Hidayah Lebak Pasongsongan berkunjung ke Kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Pasongsongan, Kamis (08/04/2021). Kunjungan tersebut dalam rangka pembentukan imam Salat Tarawih.
Sekretaris Takmir Masjid Al-Hidayah, Alimurrahman meminta agar NU Pasongsongan memberikan rekomendasi imam Salat Tarawih.
“Kedatangan kami ke sini, tiada lain, dalam rangka meminta siapa saja rekomendasi dari NU yang bersedia jadi imam ketika bulan Ramadan,” kata Alimurrahman.
Sementara itu, sekretaris Lembaga Takmir Masjid (LBM) MWCNU Pasongsongan, Ahmad Kusyairi menyatakan kesanggupannya membantu pembentukan jadwal imam Salat Tarawih.
“MWCNU sangat siap memberikan bantuan dan rekom untuk imam Salat Tarawih. Paling lambat H-3 jadwal sudah terbentuk,” tambah Ahmad Kusyairi.
Reporter: Nisan
Editor: Moh. Junaidi
Foto: Dukumen MWCNU Pasongsongan
0 Komentar